Memilih Backlink Blog Comment Yang Berkualitas

Memilih backlink bagus adalah tahap yang paling vital dalam keseluruhan rangkaian optimasi. Sebuah situs akan mendapatkan peringkat yang bagus apabila tahap ini berjalan dengan benar. Namun sebaliknya, situs hanya akan berjalan di tempat apabila tahap ini dilakukan secara serampangan layaknya sebagian pengelola situs jasa seo abal abal di Indonesia. Seperti telah kita ketahui bersama, backlink bisa didapat melalui berbagai macam cara. Dan salah satu cara yang cukup favorit bagi para praktisi seo diantaranya adalah injeksi backlink melalui blog comment. Ini sangat wajar mengingat ketersediaan backlink jenis ini memang sangat berlimpah. Namun demikian, bagaimana memilih backlink blog comment yang berkualitas? Apakah perlu melakukan seleksi untuk setiap sumber backlink tersebut? itu merupakan pelajaran langkah awal bagi blogger pemula
Memilih Backlink Blog Comment Yang Berkualitas
Disini kami akan mencoba menjelaskan secara rinci. Perlu diketahui bahwa tidak semua backlink blog comment memiliki kualitas yang bagus. Dan terkadang, justru ada yang memberikan dampak buruk terhadap situs yang kita miliki. Oleh karenanya, ada beberapa pertimbangan yang harus dilakukan sebelum kita memilih backlink pada form kementar, apapun CMS yang digunakan oleh target kita. jangan lupa memilih niche blog juga penting

1. Nama Domain
Hindari domain-domain yang memiliki korelasi dengan sesuatu yang ilegal. Dimana Google biasanya juga tidak menyukai hal tersebut. Sebagai contoh, domain p0rn, h4ck, jud1 dan semacamnya harus kita blacklist.

2. Page Rank
Coba teliti terlebih dahulu apakah “page” yang akan kita komentari memiliki PageRank atau belum. Meski hal ini tidak memberi efek signifikan terhadap SERP, tetapi page yang memiliki PageRank akan memberikan authority terhadap situs yang dioptimasi. Dan imbasnya, situs kita akan tahan terhadap berbagai pembaruan algoritma yang dilakukan oleh Google.

3. Outbound Link (External Link)
Hindari halaman yang memiliki jumlah external link diluar batas kewajaran. Jika memungkinkan, pilih halaman yang outbond linknya masih dibawah 15 buah. Ini penting karena sebuah halaman yang memiliki outbond link berjibun pasti akan membawa dampak negatif di kemudian hari.

4. Link Neighborhood
Lihat dengan teliti situs dan anchor text yang telah memberikan komentar lebih dulu pada halaman tersebut. Jika ada situs / anchor text yang merupakan hal-hal ilegal, sebaiknya kita mengurungkan niat untuk berkomentar pada halaman tersebut. Mengapa demikian? Bisa saja kita terjebak dengan “bad backlink neighborhood” yang pada akhirnya akan merugikan situs kita sendiri.

5. C Class IP Address
Komentar yang kita tanam pada berpuluh-puluh domain belum tentu memberikan dampak yang bagus pada SERP. Ini biasanya akibat dari kurang telitinya pengoptimasi dalam melihat IP Address hosting dari masing-masing domain tersebut. Semakin beragam C Class IP Address dari setiap domain yang kita komentari, akan semakin bagus pula peringkat yang kita dapat. Dan selain itu, juga sangat bagus untuk menghindari penalty.
Memilih Backlink Blog Comment Yang Berkualitas 4.5 5 Unknown Memilih backlink bagus adalah tahap yang paling vital dalam keseluruhan rangkaian optimasi. Sebuah situs akan mendapatkan peringkat yang ba...


,

If you enjoyed this article, sign up for free updates.

author picture

About Author

I'am Unknown, a part-time blogger and template designer from Indonesia who is the founder And Author of Nuri SEO. I love create Blogger Themes, write about blog design, And Blogspot tweaks. You can subscribe me on G+ @ Unknown .